Berikan Masukan Lewat Forum RPJPD Kabupaten Gorontalo Utara

Gorontalo (26/2) Perwakilan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Gorontalo hadiri kegiatan forum konsultasi publik Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) tahun 2025-2045 Pemerintah Kabupaten Gorontalo Utara. Forum konsultasi publik yang berlangsung di Graha An Bril, Desa Moluo, Kecamatan Kwandang.

“Pelaksanaan forum konsultasi publik merupakan salah satu tahapan penting dalam penyusunan RPJPD Kabupaten Gorontalo Utara 2025-2045. Tujuannya untuk mendapatkan saran dan masukan dari seluruh pemangku kepentingan pembangunan daerah, dan hasilnya menjadi input yang strategis dalam proses penyusunan RPJPD". Ujar Sila N Botutihe selaku Pj Bupati Gorontalo Utara

RPJPD Kabupaten Gorontalo Utara 2025-2045 merupakan dokumen perencanaan yang menjadi pedoman, arah dan landasan penyelenggaraan pembangunan daerah untuk periode 20 tahun ke depan. RPJPD memuat visi misi, sasaran pokok dan arah kebijakan pembangunan daerah dengan mengacu dan selaras dengan RPJPN 2025-2045.

Kegiatan ini baru rancangan awal yang bersifat sementara dan masih perlu banyak masukan secara substansi, forum konsultasi publik menjadi sarana strategis untuk mengakomodir banyak masukan dari berbagai pihak.

Forum konsultasi publik diisi dengan paparan materi salah satunya dari Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Gorontalo Heru Tarsila.

Kegiatan ini dihadiri unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, pemerintah kabupaten Gorontalo Utara, akademisi, instansi vertikal, Lembaga Swadaya Masyarakat, serta seluruh pemangku kepentingan.