17 Kabupaten/Kota di 9 Provinsi Menuju Maturitas Penyelenggaraan SPIP Level 3

Sidoarjo (9/6) - Diklat Penilaian Maturitas Penyelenggaraan SPIP Terintegrasi Bagi Pemda yang bertarget maturitas penyelenggaraan SPIP level 3, di Wilayah Jawa, Kalimantan, dan Nusa Tenggara Barat, ditutup  secara resmi oleh Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Jawa Timur Abul Chair didampingi Koordinator Pengawasan Bidang Program dan Pelaporan serta Pembinaan APIP Puguh, selaku Ketua Panitia.

Dalam arahannya, Abul Chair berharap kepada para peserta yang berasal dari 17 Kabupaten/Kota dari 9 provinsi agar dapat berkontribusi dalam meningkatkan maturitas penyelenggaraan SPIP di pemda masing-masing. Selain itu, para peserta diklat diharapkan dapat berbagi ilmu terkait dengan SPIP Terintegrasi kepada rekan-rekan kerjanya di instansi masing-masing.

Di akhir acara Abul Chair didampingi Puguh, menyerahkan apresiasi kepada 3 peserta diklat terbaik berdasarkan hasil pre-test dan post-test. Dan melepas tanda peserta diklat secara simbolis.