KIP Apresiasi Pengelolaan Layanan Informasi Publik BPKP Gorontalo

Gorontalo (28/11) Perwakilan BPKP Provinsi Gorontalo menerima Visitasi dari Komisi Informasi Publik (KIP) Provinsi Gorontalo. Dalam visitasi yang dilakukan KIP Provinsi Gorontalo guna mengetahui informasi yang dihasilkan oleh Badan Publik, tentang bagaimana penyimpanan, pengelolaan, pengiriman informasi yang berkaitan dengan penyelenggaraan negara dan/atau badan publik yang sesuai dengan UU serta informasi lain yang berkaitan dengan kepentingan publik.

Perwakilan BPKP Gorontalo sebagai salah satu badan publik vertikal mendapat kunjungan/visitasi dari tim Monitoring dan Evaluasi Komisi Keterbukaan Informasi Publik Provinsi Gorontalo untuk memberikan penilaian atas keterbukaan informasi publik.

Penilaian dalam bentuk visitasi tersebut dilakukan untuk melihat langsung bagaimana komitmen pimpinan di Perwakilan BPKP Gorontalo terhadap PPID serta mengimplementasikan Keterbukaan Informasi Publiknya terkait dengan pengembangan website, pengumuman informasi publik, pelayanan dan penyediaan informasi publiknya. Penilaian dipimpin langsung oleh Ketua Komisi KIP beserta 3 komisioner dan 1 Kominfo Provinsi Gorontalo.

Rombongan komisioner disambut oleh Plh.Kepala Perwakilan BPKP Gorontalo, Rahmat Sya’ban N.Y beserta jajaran, dan sekaligus memberikan paparan tentang implementasi keterbukaan informasi publik yang dilakukan di Perwakilan BPKP Provinsi Gorontalo tak hanya itu KIP juga melihat langsung ruang PPID BPKP Gorontalo dan tertarik dengan buku permintaan informasi versi Braille yg disediakan.(kominfobpkpgorontalo/sj)