RATUSAN PEGAWAI INSPEKTORAT DI WILAYAH SUMSEL IKUTI UJIAN SERTIFIKASI AUDITOR DI BPKP SUMSEL

Hadir sekaligus membuka kegiatan Ujian Sertifikasi Auditor ini, Plh. Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Sumatera Selatan Your Happy, didampingi Kasubbag Kepegawaian, Tati Lestari dan Kasubbag Program dan Pelaporan, Rohmad Basuki, serta Tim Pengawas Ujian yang berasal dari Pusat Pendidikan dan Pelatihan Pengawasan (PUSDIKLATWAS) BPKP.
 
Dalam arahan singkatnya, Your Happy menyampaikan bahwa point penting setelah mengikuti pendidikan formal maupun non formal adalah dapat mengimplementasikannya pada instansi masing-masing, terlepas dari hasil ujian yang akan diterima setelah ujian ini. "Kami selaku penyelenggara Diklat sangat berharap seluruh peserta dapat lulus 100%, karna hal tersebut bukan saja menjadi prestasi para peserta melaikan juga prestasi bagi kami pihak penyelenggara, "Ucap Your Happy.
 
Adapun klasifikasi 120 peserta ujian sertifikasi ini adalah sebagai berikut :
1   Peserta Auditor Terampil
65 Peserta Auditor Pertama
38 Peserta Auditor Utama
9   Peserta Auditor Madya
2   Peserta Ujian Penyesuaian
 
(Humas BPKP Sumsel)/am