Workshop Implementasi Aplikasi FMIS bagi Pemkab Musi Banyuasin

PALEMBANG (09/01) Bertempat di Ruang Serbaguna Kantor Perwakilan BPKP Provinsi Sumsel, BPKAD Kabupaten Musi Banyuasin bersinergi dengan Perwakilan BPKP Sumsel, mengadakan Workshop Implementasi Aplikasi Financial Management Information System (FMIS) dalam rangka Persiapan Penyusunan Laporan Keuangan Tahun 2023 Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin, pada tanggal 9 Januari 2024.
 
Workshop yang diikuti oleh 32 peserta serta dihadiri secara langsung oleh Kepala BPKAD Musi Banyuasin, Zabidi. Dalam sambutannya, Zabidi berharap dengan diadakannya workshop ini, dapat membantu peserta dalam penyusunan laporan keuangan yang akuntabel. Zabidi menambahkan, berkat sinergi dan kerjasama selama ini dengan BPKP, proses penyajian laporan keuangan Kabupaten Musi Banyuasin berjalan lancar baik dari sisi aplikasi, anggaran, penatausahaan hingga pelaporan.
 
Senada dengan Kepala BPKAD Musi Banyuasin, dalam sambutan yang disampaikan, Koordinator Pengawasan Bidang Akuntabilitas Pemerintah Daerah Perwakilan BPKP Sumsel, Afandi, menyampaikan bahwa dengan diadakannya workshop Implementasi Aplikasi FMIS ini, maka diharapkan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin dapat menghasilkan laporan keuangan yang benar-benar sesuai dengan ketentuan yang berlaku, sehingga keaktifan peserta sangat diharapkan selama acara workshop ini.
 
Adapun narasumber dalam kegiatan workshop ini yaitu Auditor BPKP antara lain Ernaldi Taqwinda, Isbandi, dan Lolotan Nauli.
 
(Humas BPKP)