BPKP Maluku Isi Susunan Pengurus IAI Wilayah Maluku

Pelantikan Pengurus IAI Wilayah Maluku oleh Bapak Maliki Heru Santosa, Inspektur Jendral Kemendagri selaku Pengurus Dewan Pengurus Nasional (DPN) IAI berlangsung dengan penuh khidmat.

 

Dalam sambutannya, ia mengharapkan agar para pengurus yang telah dilantik dapat berkontribusi maksimal di Wilayah Maluku. Diantaranya adalah memberikan solusi permasalahan, mendorong tercapainya good corporate governance, percepatan perolehan opini WTP, peningkatan akuntabilitas dan transparansi pengelolaan keuangan negara, pengoptimalan nilai guna informasi keuangan serta memberikan nilai manfaat bagi masyarakat.

 

Ia juga menambahkanamanat PP No. 71 Tahun 2010 tentang Standar Akuntansi Pemerintahan (SAP) sebagai pengganti dari PP Nomor 24 Tahun 2005 merupakan tantangan bagi Para Pengurus IAI. Yakni tantangan dalam menerapkan basis akrual secara penuh.

 

Surat Keputusan Dewan Pengurus Nasional Ikatan Akuntan Indonesia Nomor: Kep-15/SK/DPN/IAI/V/2011 tentang Penetapan Pengurus IAI Wilayah Maluku Periode 2011-2015, menetapkan Prof. Dr. Askam Tuasikal, SE., M.Si, Ak, sebagai ketua. Tujuh pegawai BPKP Maluku pun turut serta dalam susunan pengurus IAI Wilayah Maluku. Yakni, Endrang, Ak., MBA. sebagai dewan penasehat. Victor Siburian, SE., M.Si., Ak sebagai sekretaris. Sementara Kompartemen Sektor Publik terdiri dari Wowo Saputro, Ak., Puguh, SE. MM., Sarmentua Sinaga, Ak., Edy Hufron, SE., dan Syamsul Aris, SE.

 

(Mutiah-BPKP Maluku :)