Raker BPKP Kaltara : Refleksi Kinerja Tahun 2021 Menuju Optimasi Kinerja Tahun 2022

TARAKAN (20/1) – Perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Utara menggelar Rapat Kerja (Raker) yang bertemakan “Refleksi Kinerja Tahun 2021 Menuju Optimasi Kinerja Tahun 2022” di Aula Lantai II Kantor Perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Utara. Raker dilaksanakan selama 2 (dua) hari, mulai tanggal 19 sampai dengan 20 Januari 2022.

Adapun tujuan dari pelaksanaan Rapat Kerja Tahun 2022, yaitu evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan pengawasan yang telah dilaksanakan pada tahun 2021, termasuk di dalamnya ada kelemahan dan hambatan yang terjadi, maka dari itu kita bisa merancang langkah-langkah perbaikan dan terobosan yang mungkin bisa direalisasikan untuk mendukung keberhasilan pelaksanaan tugas-tugas pada tahun 2022. Selanjutnya, merancang Zona Integritas (ZI) dan pelaksanaan Manajemen Resiko (MR) secara berkelanjutan, serta merancang agenda Budaya Kerja untuk mengejewantahkan nilai-nilai organisasi BPKP yaitu PIONIR.

Raker dibuka oleh Kepala Perwakilan (Kaper) BPKP Provinsi Kalimantan Utara, Rusdy Sofyan pada Rabu, (19/1). Dalam sambutannya, Kaper BPKP Provinsi Kalmantan Utara, Rusdy Sofyan menyampaikan mengenai ZI dan MR.

“Tahun 2021 sudah berhasil memperoleh predikat Wilayah Bebas Korupsi (WBK), tahun ini persiapan untuk memperoleh WBBM di tahun depan. Sehingga perlu merancang segala sesuatu yang perlu untuk menuju WBBM,” ujar Rusdy.

Lebih lanjut, Rusdy juga menjelaskan mengenai Refleksi Tahun 2021 dan Agenda Prioritas Pengawasan (APP) 2022 dan Budaya Kerja.

Pada kesempatannya, Rusdy juga menyampaikan 6 (enam) arahan, diantaranya (1) Dahulukan pengawasan prioritas yang berdampak besar untuk masyarakat dan stakeholder utama BPKP; (2) Antisipasi isu strategis dan eskalasi hasil pengawasan ke tingkat yang lebih strategis; (3) Kerja harus cepat dan tepat; (4) Kuatkan kolaborasi dan sinergi antar unit kerja; (5) Tingkatkan kompetensi dan kapasitas; dan (6) Jaga integritas.

Pada hari selanjutnya, Kamis (20/1) rapat kerja dilanjutkan dengan pleno Komisi Budaya Kerja, pleno Refleksi 2021 dan APP+D 2022, serta pleno Komisi ZI dan MR.

Raker ditutup oleh Kaper BPKP Provinsi Kalimantan Utara, Rusdy Sofyan. Secara keseluruhan, raker berjalan dengan lancar.

 

(Kominfo BPKP Kaltara)