Bimtek Penyusunan Perencanaan Pengawasan Berbasis Risiko (PPBR) pada Inspektorat Kab. Bone Bolango

Gorontalo (9/2), Bertempat di Kantor Inspektorat Kabupaten Bone Bolango, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Gorontalo Heru Tarsila bersama dengan Inspektur Kabupaten Bone Bolango Fredy Achmad membuka Bimbingan Teknis Penyusunan Perencanaan Pengawasan Berbasis Risiko (Bimtek PPBR) yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 dan 10 Februari 2023.

Dalam sambutannya, Fredy Achmad menyambut baik diselenggarakannya Bimtek PPBR bagi pegawai di lingkungan Inspektorat Kabupaten Bone Bolango. Fredy berharap peserta menyimak dengan seksama sehingga nantinya bisa menyusun PPBR dengan baik.  

Heru Tarsila berharap dengan adanya Bimtek PPBR ini Inspektorat Bone Bolango mampu menyusun perencanaan pengawasan dengan baik. PPBR sangat diperlukan, mengingat keterbatasan sumber daya manusia dan anggaran. PPBR menjadi bagian penting dalam mempertahankan kapabilitas APIP Level 3 yang telah diraih oleh Inspektorat Kabupaten Bone Bolango.

(kominfobpkpgorontalo/bidangP3A)