PJ Gubernur Gorontalo Terima Laporan Hasil Pengawasan Perwakilan BPKP Gorontalo Tahun 2023

Gorontalo (1/2)Laporan Hasil Pengawasan(LHP) BPKP Tahun 2023 diterima langsung oleh PJ. Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya yang didampingi oleh Inspektur Provinsi Gorontalo Misranda Nalole dan kepela biro terkait. Ismail Pakaya menyambut positif penjelasan Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Gorontalo atas pokok-pokok permasalahan dalam Laporan Hasil Pengawasan Perwakilan BPKP Provinsi Gorontalo tersebut dan siap untuk menindaklanjuti rekomendasi yang diberikan.

Tema yang di angkat pada Laporan kali ini adalah Geliat Ekonomi Gorontalo. Sedangkan poin-poin yang disampaikan Kepala Perwakilan BPKP Gorontalo yaitu tentang Akuntabilitas Keuangan Negara, Daerah dan Desa; Percepatan Penyelesaian Pembangunan Infrastruktur dan Konektivitas; Ketahanan Pangan; Pembangunan Ekonomi; Mutu Layanan Pendidikan; Sumber Daya Manusia serta Pemenuhan Hak Sosial Dasar Masyarakat.

Dalam pertemuan tersebut PJ. Gubernur Gorontalo Ismail Pakaya mengucapkan terima kasih kepada Perwakilan BPKP Provinsi Gorontalo atas pembinaan, pengawasan, dan atensi-atensi yang diberikan selama ini sehingga Gubernur mengetahui permasalahan, risiko, serta hambatan dalam setiap program maupun kegiatan yang telah dicanangkan dalam upaya mencapai tujuan dan sasaran strategis Provinsi Gorontalo.

Sebagai penutup Heru Tarsila Selaku Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Gorontalo mengucapkan terimakasih atas kerjasama yang baik antara BPKP dan Pemerintah Provinsi Gorontalo serta seluruh pemerintah daerah lainnya sehingga pengawasan dapat dilaksanakan secara optimal.

(kominfobpkpgorontalo/sj)