Kolaborasi Program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting di Maluku Utara

TERNATE – Selasa (27/12), bertempat di Library Café Perwakilan BPKP Provinsi Maluku Utara Manajemen of Understanding (MoU) atau Nota Kesepahaman Kerja Sama antara Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku Utara dan Perwakilan BPKP Provinsi Maluku Utara, dihadiri oleh Pihak BKKBN yaitu Renta Rego Tarangi selaku Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku Utara didampingi oleh Sekretaris BKKBN Provinsi Maluku Utara dan Koordinator Bidang Advokasi, Penggerakan, dan Informasi serta Pihak BPKP yaitu Edy Suharto selaku Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Maluku Utara didampingi oleh Ali Muchtar selaku Kepala Bagian Umum dan Daniel Matondang selaku Koordinator Pengawasan Bidang Instansi Pemerintah Pusat.

Renta mengatakan dalam sambutannya, “BPKP merupakan mitra kami dalam membantu mengawasi dan membina kegiatan BKKBN, terkhusus program Bangga Kencana dan Percepatan Penurunan Stunting”. Renta juga meminta dukungan BPKP dalam penguatan tata kelola kepemimpinan dan pendampingan penerapan Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dengan harapan ke depannya BKKBN Maluku Utara mampu meraih Zona Integritas/Wilayah Bebas Korupsi.

Selanjutnya, Edy Suharto menyampaikan bahwa seluruh pelaksanaan tugas BPKP selalu berpedoman pada Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2008 tentang SPIP untuk memastikan semua tujuan dari setiap program/kegiatan pemerintah dapat tercapai. BPKP juga memiliki kewajiban dalam mengawal program yang dicanangkan oleh Presiden, termasuk di dalamnya adalah program Bangga Kencana dan percepatan penurunan stunting.

Dalam perkembangannya BPKP sudah merancang tugas pengawasan dengan membuat Agenda Prioritas Pengawasan (APP) yang di dalamnya BPKP mengagendakan Percepatan Penurunan Stunting untuk pengawasan tahun 2023. Oleh karena itu, dalam pelaksanaannya BPKP tidak dapat berjalan sendiri, melainkan memerlukan sinergi dan kolaborasi dengan BKKBN selaku mitra kerja.

Pada akhir kegiatan, Edy Suharto berterima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam kegiatan ini dengan mengatakan, “Kami sangat senang atas kepercayaan dari BKKBN kepada BPKP, yang memiliki keinginan menjalin kerja sama yang baik dalam mencapai tujuan sebagaimana dicanangkan oleh Presiden untuk menurunkan stunting”.

Kegiatan ditutup dengan penandatanganan MoU Kerja Sama antara Perwakilan BKKBN Provinsi Maluku Utara dan Perwakilan BPKP Provinsi Maluku Utara.

(Kominfo BPKP Malut/Bakti)