BPKP Papua serahkan Hasil Pengawasan Tahun 2023 kepada Pj. Gubernur Papua

JAYAPURA - (12/02) Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Papua, Zainuri menyerahkan Laporan Hasil Pengawasan Keuangan dan Pembangunan Tahun 2023 kepada Pj. Gubernur Provinsi Papua Dr. Ridwan Rumasukun, SE, MM di Ruang Rapat Sekretaris Daerah Provinsi Papua. Laporan ini merupakan sintesis hasil pengawasan Perwakilan BPKP Provinsi Papua 2023 pada pemerintah daerah di wilayah Provinsi Papua.

Pada kesempatan tersebut, Zainuri menegaskan beberapa hal yang perlu menjadi perhatian, antara lain perlunya perbaikan dan penyempurnaan dalam penyusunan perencanaan dan penganggaran pemerintah daerah yang masih belum selaras, serta belum didukung dengan indikator kinerja yang memadai. Tata Kelola pemerintahan terkait maturitas Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) dan Kapabilitas Aparat Pengawas Intern Pemerintah (APIP) yang perlu terus didorong agar dapat meningkat kualitasnya. Disamping itu, Zainuri juga menegaskan pentingnya pengelolaan Manajemen Risiko Pembangunan Nasional (MRPN) agar pelaksanaan program pembangunan dapat berjalan dengan baik dan mencapai tujuan yang ditetapkan.

Pj. Gubernur Provinsi Papua, yang didampingi oleh Pj. Sekda Papua, Inspektur, dan Kepala Bappeda Provinsi Papua menyampaikan ucapan terima kasih atas hasil pengawasan yang telah dilakukan oleh Perwakilan BPKP Provinsi Papua, dalam kesempatan ini. Pj. Gubernur berharap agar BPKP terus melanjutkan pengawasannya dan memberikan dukungan kepada Pemerintah Provinsi Papua, serta dapat menyampaikan rekomendasi strategis untuk menyelesaikan berbagai permasalahan.

(Kominfo BPKP Papua/AMN)