Focus Group Discussion PDAM Kabupaten Badung Bersama BPKP Bali

Pertemuan dan pembahasan yang diadakan di Kantor PDAM Badung dihadiri oleh Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bali Bali, Didik Krisdiyanto didampingi Korwas Bidang Akuntan Negara, sedangkan dari pihak PDAM Badung dihadiri oleh Top and Middle management dan dipimpin langsung oleh Direktur Utama PDAM Kabupaten Badung.


Dalam sambutannya Direktur Utama PDAM Badung mengucapkan terimakasih atas kerjasama yang telah dilaksanakan bersama selama ini, dan kedepannya akan tetap mempercayakan kepada BPKP sebagai Mitra dalam melakukan pembenahan – pembenahan yang diperlukan oleh organisasi, termasuk rencana Impelementasi GCG yang sedang berlangsung.


Kepala Perwakilan BPKP Bali dalam sambutannya menyatakan bahwa untuk mengimplementasikan GCG pada PDAM Kabupaten Badung perlu adanya Komitmen dari masing – masing pihak baik pihak interen (jajaran PDAM) dan pihak eksternal (stakeholders perusahaan). Yang paling utama adalah bagaimana pihak jajaran PDAM menyelaraskan komitmen masing – masing dalam rangka peningkatan kinerja dan image perusahaan, tegas Didik Krisdiyanto.


Kaper BPKP Bali mewanti – wanti bahwa pada prisipnya implementasi GCG bisa dipahami secara sederhana sekali yaitu dengan " Menulis apa yang akan dilakukan dan melakukan apa yang telah ditulis". Kita menuliskan komitmen kita didalam perdoman – pedoman/infrastruktur GCG dan disepakati bersama sebagai acuan yang harus dilakukan oleh masing – masing pihak terkait. Dengan demikian, tidak dimungkinkan lagi timbulnya area abu – abu yang memang selama ini sering mengganggu jalannya operasi perusahaan. Dalam akhir sambutan Kaper BPKP Bali menyampaikan komitmennya juga untuk selalu siap mengawal PDAM Kabupaten Badung memerlukan pendampingan asistensi dan penugasan – penugasan lainnya demi terwujudnya PDAM yang lebih baik.


Selanjutnya acara tersebut dilanjutkan oleh Tim Asistensi Implementasi GCG PDAM Badung untuk membahas mengenai pemantapan draft Infrastruktur GCG berupa : Code of Corporate Governance, Code of Conduct, Board Manual dan SPI Charter.



Seketariat Humas Bali