BPKP Turut Berperan Jadikan Sulawesi Barat 3 Besar Provinsi Terbaik Penurunan Stunting

                 

MAMUJU (26/3/2024) – Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Barat Harry Bowo menghadiri Pengukuhan Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Sulawesi Barat pada hari Selasa, 26 Maret 2024 di Kantor BKKBN Sulawesi Barat.

Dalam kesempatan tersebut disampaikan bahwa Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat berhasil menurunkan angka penderita stunting sebesar 4,7 % pada 2023 dan menjadi daerah dengan peringkat ketiga terbaik dalam melakukan penanganan stunting. "Angka stunting Sulawesi Barat telah berhasil diturunkan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat sekitar 4,7%, yakni dari 35 % menjadi 30,3 % pada 2023," ujar Pj. Gubernur Sulawesi Barat Zudan Arif Fakrulloh.

Hal ini tidak lepas dari pengawasan yang dilaksanakan oleh BPKP Sulawesi Barat bersama bersama para APIP di wilayah Sulawesi Barat secara serentak atas program percepatan penangananan stunting sebagai bentuk tindak lanjut permintaan Pj. Gubernur Sulawesi Barat. Program tersebut menjadi salah satu agenda prioritas Zudan Arif Fakrulloh sebagai Pj. Gubernur Sulawesi Barat sejak dilantik sebagai pada 2 Mei 2023 lalu.

Acara pengukuhan tersebut dihadiri oleh Deputi Bidang Pengendalian Penduduk BKKBN Bonivasius Prasetya Ichtiarto, Pimpinan Instansi Vertikal dan OPD di lingkungan Provinsi Sulawesi Barat, dan Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berancana Kabupaten di wilayah Sulawesi Barat.

 

(Kominfo BPKP Sulbar)