BPKP Babel jadi saksi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM di Polda Babel

Kepala Perwakilan BPKP Bangka Belitung Ikhwan Mulyawan menghadiri Pencanangan Pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di Polda Bangka Belitung, Pada Jumat (23/04).

Kegiatan ini diawali dengan penandatangan Zona Integritas dari jajaran Polda Kepulauan Bangka Belitung dan dilanjutkan Penandatangan Komitmen Bersama Pembangunan Zona Integritas menuju WBK dan WBBM oleh satker-satker Polda Kepulauan Bangka Belitung.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kapolda Kep Babel, Irjen Anang Syarif Hidayat, Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, yang diwakili oleh Inspektur Provinsi Kep Babel, Susanto, Ketua DPRD Herman Suhadi, kegiatan tsb turut dihadiri para pejabat utama di lingkungan  Polda Babel, dan hadir juga jajaran Forkopimda di Wilayah Bangka Belitung.

Dalam sambutannya Kapolda Bangka Belitung, Anang mengatakan bahwa semoga dengan adanya komitmen bersama ini Polda Bangka Belitung berharap kegiatan ini dapat meningkatkan pelayananan prima kepada masyarakat di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.