BPKP Sulawesi Selatan Selenggarakan Pelatihan Audit PBJ Bagi Auditor Inspektorat Daerah

Makassar, Senin (8/8) Bertempat di Gedung Diklat Pengawasan, BPKP Provinsi Sulawesi Selatan menyelenggarakan Pelatihan Audit Pengadaan Barang dan Jasa bagi 21 peserta dari Inspektorat Daerah di wilayah Sulawesi, Kalimantan, dan Papua.

Sebagai pembina APIP, BPKP diberikan mandat untuk melaksanakan kegiatan peningkatan kompetensi Auditor. Peningkatan kompetensi ini bertujuan auditor dapat bekerja dengan profesional dalam penugasan pengawasan pada kegiatan umum pemerintahan yang efektif dan efisien.

Kepada para peserta,Plh.Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Selatan,Syarwan menyampaikan untuk memanfaatkan masa pelatihan sebaik mungkin, menambah pengetahuan dan menggali pengalaman dari para instruktur. Syarwan menyampaikan berdasarkan hasil survei KPK pada 2017-2018 kasus korupsi yang pernah ditangani baik oleh KPK, Kejaksaan, maupun Kepolisian hampir 49% terkait pengadaan barang dan jasa. “Karena itu sangat penting bagi kita semua sebagai lembaga pengawasan untuk bisa melakukan pengawasan, audit ataspengadaan barang dan jasa” ungkapnya.

Para peserta nantinya akan mendapatkan berbagai materi mulai dari gambaran umum pengadaan barang dan jasa, audit pengadaan barang dan jasa, perencanaan dan pelaksanaan audit barang dan jasa, hingga komunikasi audit. Berbagai materi tersebut akan didapatkan selama 5 hari pelatihan mulai dari 8 sampai dengan 12 Agustus 2022. (Kominfo BPKP Sulsel/ Dew)