BPKP Kaltim Tinjau Progres Kesiapan Ibu Kota Negara

Penajam Paser Utara (24/3) – Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Timur Supriyadi didampingi Korwas IPP Nugroho Sri Danardono, bersama dengan Tim Monitoring atas Kegiatan dalam Penyiapan Ibu Kota Negara (IKN) melakukan pemantauan atas progres kegiatan yang mendukung kesiapan proyek IKN pada Balai Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan IV Kalimantan Timur.

Terdapat tiga lokasi yang dipantau yaitu Pembangunan Bendungan Sepaku-Semoi, Pembangunan Prasarana Intake dan Jaringan Pipa Transmisi Sungai Sepaku, serta rencana lokasi Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP).

Tujuan dari kegiatan ini adalah memonitor capaian kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan oleh Balai Wilayah Sungai (BWS) Kalimantan IV dalam rangka penyiapan Ibu Kota Negara (IKN) di Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara Provinsi Kalimantan Timur.

Pembangunan Bendungan Sepaku Semoi direncanakan akan selesai pada akhir tahun 2023 dan Pembangunan Prasarana Intake dan Jaringan Pipa Transmisi Sungai Sepaku masih dalam tahap reviu perkiraan biaya.

 

(Kominfo BPKP Kaltim)