Koordinasi Kaper BPKP Papua dan Bupati Merauke

 
Merauke (17/02) - Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Papua Tri Wibowo Aji, Ak., M.Si, didampingi Koordinator Pengawasan Bidang APD 2 Abdul Rofiek, Ak. berkunjung ke Bupati Merauke. Kunjungan dan koordinasi dilakukan dalam rangka pelaksanaan Evaluasi Perencanaan dan Penganggaran Pemerintah Daerah Kabupaten Merauke  Tahun 2023.
 
Pada kesempatan tersebut, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Papua menyampaikan maksud dan tujuan evaluasi, diantaranya untuk memberikan perbaikan fokus dan strategi perencanaan dan penganggaran pemerintah daerah, serta perbaikan kualitas indikator, sehingga dapat memperjelas tolok ukur kinerja agar visi misi Kepala Daerah dapat dicapai.
 
Bupati Merauke, Drs. Romanus Mbaraka, M.T., yang didampingi oleh Inspektur dan Kepala BPKAD, menyambut baik dan mengapresiasi rencana pengawasan dan pembinaan yang selama ini telah dilakukan oleh BPKP.
 
“Terimakasih kepada Perwakilan BPKP Provinsi Papua atas bantuannya dalam meningkatkan tata kelola pemerintah daerah, khususnya di Kabupaten Merauke, dan tentunya kami siap berkomitmen dalam menindaklanjuti rekomendasi evaluasi perencanaan dan pengawasan serta akan terus meningkatkan kolaborasi dengan BPKP Papua.” Bupati sangat memahami pentingnya proses perencanaan karena lama berkarier di Bappeda Kabupaten Merauke.
 
Pada kesempatan selanjutnya, di Kantor BPKAD Kabupaten Merauke, Sekretaris Daerah Rustan Ramli, ST., M.Si bertemu Kepala Perwakilan dan Tim EvRan BPKP, menyampaikan bahwa revisi RPJMD sedang dalam proses di Bappeda. Masukan BPKP akan membantu dalam menghasilkan dokumen RPJMD tersebut.

(Kominfo BPKP Papua)