BPKP dan Kanwil DJPb Jambi Perkuat Sinergi Kawal Program Isu Nasional

.

JAMBI (27/1/2023) - Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Jambi Sueb Cahya di didampingi Kepala Bagian Umum Siswo Raharjo dan Korwas Bidang APD Fredy Joko S. menerima kunjungan dari Plt. Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan Provinsi Jambi Lydia Kurniawati Christyana. Tujuan dari kunjungan ini adalah untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antara Kanwil DJPb Provinsi Jambi dan Perwakilan BPKP Provinsi Jambi dalam mengawal program isu nasional di antaranya stunting, kemiskinan ekstrem, dan ketahanan pangan.

“Kami mengharap adanya transfer knowledge dari BPKP Jambi terkait membaca APBD. Dari sisi perencanaan dan pelaksanaan anggaran masih ditemukan masalah terkait compliance,” ujar Lydia Kurniawati Christyana.

Lydia juga menambahkan selain melaksanakan fungsi pemantauan Kanwil DJPb juga diberikan tugas untuk melakukan evaluasi apakah sudah sesuai dengan perencanaan dan apakah sudah selaras dengan RPJMN/RPJMD. Selain itu, jika dilihat dari dasawarsa otonomi daerah, secara kebermanfaatan dari sisi mensejahterakan masyarakat belum memberikan efek yang signifikan.

Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Jambi Sueb Cahyadi menyampaikan dukungannya kepada program dan kegiatan yang akan dilakukan oleh Kanwil DJPb Jambi dan sepakat untuk mengawal penggunaan dana APBN dan APBD agar bermanfaat bagi masyarakat dan pemerintah.

(KOminfo BPKP Jambi)