BPKP Kawal Keberhasilan Afirmasi Produk Dalam Negeri

.

PALEMBANG (29/6/2022) - Kepala BPKP RI Muhammad Yusuf Ateh menghadiri secara langsung Rapat Koordinasi Pengawasan Intern Keuangan dan Pembangunan Daerah Tingkat Provinsi Sumatera Selatan yang diselenggarakan di Palembang di Ballroom Aryaduta Palembang. Acara ini dihadiri juga oleh Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru, beserta jajaran pejabat teras Provinsi Sumatera Selatan dan undangan lainnya.
 
Dalam paparannya, Yusuf Ateh menyampaikan urgensi afirmasi atas belanja produk dalam negeri pada belanja pemerintah. "Presiden telah menginstruksikan BPKP dan APIP untuk mengawal keberhasilan afirmasi PDN dalam belanja pemerintah, termasuk pada belanja pemerintah daerah," ujarnya.
 
Yusuf Ateh mendorong APIP di daerah untuk berperan aktif membantu manajemen menyisir kembali pos-pos belanja yang dapat menyerap pembelian produk dalam negri. Ateh memastikan peran BPKP di daerah untuk memfasilitasi pengawalan melalui Aplikasi Siswas P3DN.
 
"BPKP telah merancang desain pengawasan kolaboratif yang bertujuan memastikan efektifitas dan akuntabilitas kebijakan dan pelaksanaan aksi afirmasi produk dalam negri pada belanja pemerintah, saya berharap sinergi kita ini dapat menyukseskan program Presiden," tutupnya.
 
(Kominfo BPKP Sumsel/tr)