IAI Sulteng, FEB Universitas Tadulako dan BPKP Komitmen Bangun Akuntabilitas Pembangunan Sulteng

 

Palu (24/9), Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako (FEB Untad) sekaligus Ketua IAI Sulteng, Muhammad Ikbal Abdullah, didampingi oleh Sekretaris IAI Sulteng, Muhammad Din, berkunjung ke Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Tengah di Jalan Maleo, Kota Palu. Dekan disambut hangat oleh Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Tengah, Evenri Sihombing, didampingi oleh Kepala Bagian Tata Usaha, Wakhidin, Koordinator Pengawasan Bidang APD, Sugimulyo, dan Koordinator Pengawasan Bidang AN, Hendro Novianto, di ruang rapat Kepala Perwakilan.

Dalam bincang hangat tersebut, Kepala Perwakilan mendorong peran Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) Sulteng untuk lebih interaktif berkontribusi dalam rangka peningkatan akuntabilitas keuangan dan pembangunan di Provinsi Sulteng. Kompartemen Sektor Publik IAI Sulteng dapat mendesain kegiatan seperti: share pengetahuan, kajian, bimbingan, penelitian bidang keuangan dan akuntansi, serta pemanfaatan tenaga praktisi dalam dunia kampus.  Selain itu, Kepala Perwakilan, selaku pembina IAI di daerah, menyampaikan agar dibuat program kerja tahunan dan program jangka menengah serta identifikasi hambatan perkembangan organisasi IAI di daerah.

Dekan FEB Untad/Ketua IAI dan Sekretaris IAI menyambut baik ide tersebut termasuk akan membuat rapat anggota dan meminta praktisi yang ada di Perwakilan BPKP Sulteng, dapat memanfaatkan peluang “Kampus Merdeka dan Merdeka Belajar”. Sekretaris IAI menyampaikan FEB Untad menyediakan fasilitas Computer Based Examination (CBE) Center di Untad, sudah mulai dimanfaatkan oleh para Mahasiswa Untad. Selain itu, FEB  Untad juga mengundang secara khusus Kepala Perwakilan  untuk memberikan masukan terhadap pemetaan dan pengembangan kurikulum Akuntansi pada tanggal 25 September 2021.

 

Kominfo BPKP Sulteng