BPKP PROVINSI JAMBI TANDATANGANI MOU DENGAN PEMKAB BUNGO DAN BANK JAMBI

Salah satu tujuan pengembangan Program Aplikasi Sistem Informasi Manajemen Daerah (SIMDA) yang dikembangkan BPKP adalah mempersiapkan aparat daerah untuk mencapai tingkat penguasaan dan pendayagunaan teknologi informasi yang lebih baik. Terintegrasinya SIMDA dengan aplikasi CMS ini dapat menyediakan informasi yang diperlukan terkait mutasi rekening kas umum daerah, serta dapat memonitor arus kas secara real time. Selain itu, pengelolaan keuangan daerah bagi Pemerintah Kabupaten Bungo dapat menjadi lebih baik, transparan, dan akuntabel sesuai dengan asas umum pengelolaan keuangan daerah. Hal ini penting guna meningkatkan kualitas Laporan keuangan Pemerintah Daerah menuju terwujudnya good governance.

Acara diawali dengan ramah tamah, dilanjutkan dengan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) antara Pemerintah Kabupaten Bungo yang tandatangani langsung oleh Bupati Bungo, Mashuri, Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Jambi, Rudy M. Harahap, dan Direktur Utama Bank Jambi yang diwakili oleh Nurhadi. Selain itu, penandatanganan kerangka acuan kerja antara Pemerintah Kabupaten Bungo ditandatangani oleh Kepala BPKAD, Supriyadi, dengan BPKP Provinsi Jambi oleh Koordinator Pengawasan Bidang Akuntabilitas Pembangunan Daerah, Salwina Adiyanti, dengan Pimpinan Cabang Bank Jambi yang dalam hal ini diwakili oleh Novita.

Adanya penandatanganan kerjasama tersebut diharapkan dapat mempermudah pengelolaan keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Bungo dengan data yang lebih akurat serta menjalin kerjasama yang lebih baik lagi ke depannya antara Pemerintah Kabupaten Bungo, BPKP Provinsi Jambi, dan Bank Jambi.