Penandatanganan Pakta Integritas Deputi Bidang Investigasi

Acara dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan dan penandatanganan Pakta Integritas. 

  

  

Dalam sambutannya, Deputi Kepala BPKP Bidang Investigasi menyampaikan bahwa seremoni ini dimaksudkan untuk mengingatkan kembali dan memperkuat komitmen integritas dalam menjalankan tugas.

Selain itu juga disampaikan apresiasi terhadap seluruh jajaran Deputi Investigasi yang telah mampu menghasilkan kinerja yang baik dalam tahun 2020.

  

  

Deputi Kepala BPKP Bidang Investigasi  menyampaikan bahwa tahun 2021 penuh dengan tantangan terutama terkait dengan  keterbatasan anggaran dalam masa pandemi Covid-19 dan harapan stakeholder yang begitu besar terhadap BPKP dan khusususnya Deputi Bidang Investigasi .  Oleh karena itu, diminta agar semua mempersiapkan diri dan meningkatkan kompetensi agar dapat memenuhi harapan stakeholder. Kinerja yang baik merupakan perwujudan rasa syukur atas kesempatan sehat yang masih diberikan untuk berkarya di BPKP.

Terakhir Ibu Deputi berpesan agar selalu menjaga kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan. 

 

-- Kominfo DBI --