Koordinasi BPKP DKI Jakarta, PT. Pos Indonesia dan BULOG Awasi Penyaluran Bansos

Kepala Perwakilan BPKP Provinsi DKI Jakarta, Samono didampingi Korwas Bidang Akuntan Negara (AN) II, Prakarsa Panastas Tambunan melakukan koordinasi dan pengawasan langsung ke lapangan bersama PT Pos Indonesia dan Bulog. Koordinasi dan pengawasan langsung ke lapangan bersama PT Pos Indonesia dan Bulog terkait Penyaluran Bantuan Sosial Tunai (BST) dan beras dimasa PPKM wilayah Jakarta Selatan yaitu Kelurahan Jagakarsa dengan target sebanyak 800 KPM, hadir pada kegiatan ini Ketua RW 06 Jagakarsa, Marulloh, Kanwil Pos II Jakarta, Muklis, dan Direktur Jasa Keuangan dan Jaringan  PT Pos Indonesia, Charles, untuk melihat langsung kegiatan penyaluran BST kepada para KPM di wilayah tersebut. Sementara itu untuk wilayah laninnya juga dilakukan kegiatan yang sama oleh Tim yang dipimpin Korwas AN I, Roy CAA Yournalista, Tim yang dipimpin oleh Korwas Bidang PIPP II, Lisa Parlina Ekowati dan Tim yang dipimpin oleh Korwas Bidang Investigasi II, Muhamad Satoto untuk wilayah Kelurahan Cakung Barat Jakarta Timur, Desa Babakan Madang, Sentul Selatan Bogor, Kelurahan Ujung Menteng Jakarta Timur, Kelurahan Cakung Timur Jakarta Timur, Kelurahan Pulogebang Jakarta Timur yang melaksanakan pembayaran BST dan beras tahap 14-15 pada hari Minggu, 18/7/2021. PenyaluranBansos dari pemerintah untuk rakyat terdampak PPKM Darurat adalah upaya pemerintah melindungi rakyatnya, diantaranya kepada pedagang kecil kaki lima/warung yang terpaksa tutup karena PPKM khususnya di wilayah DKI Jakarta dan wilayah lain pada umumnya.