Penutupan Diklat, Kaper BPKP Malut Harapkan APIP Jadi Trusted Advisor Di Daerahnya

Diklat Audit Kinerja Berbasis Risiko Pada Pemerintah Daerah di Lingkungan Inspektorat Se-Provinsi Maluku Utara Tahun 2021 resmi ditutup. Diklat tersebut telah terselenggara selama 5 hari pada tanggal 22 sampai dengan 26 November 2021. Penutupan ini diselenggarakan di Aula Hotel Grand Daffam Ternate.

Dalam laporannya, Zulkifli sebagai Ketua Penyelenggara menyampaikan bahwa sebanyak 33 peserta diklat telah mengikuti diklat secara baik. Selain itu, Zulkifli menyampaikan bahwa dengan berakhirnya diklat ini diharapkan para peserta dapat mengimplementasikan pelajaran yang telah disampaikan ke pekerjaannya. Lanjutnya, Zulkifli mengucapkan selamat kepada 3 peserta peraih nilai post tes terbaik pada diklat hari ini.

Pada sesi ini Kepala Perwakilan BPKP Provimsi Maluku Utara Aryanto berkesempatan menutup Diklat Audit Kinerja Berbasis Risiko Pada Pemerintah Daerah di Lingkungan Inspektorat Se-Provinsi Maluku Utara Tahun 2021 dengan ketukan palu. Dalam sambutannya Aryanto menyampaikan bahwa sebagai Auditor Internal harus memperbaiki Governace, Risk, dan Control (GRC) seperti memperbaiki tata kelola, manajemen, dan pengendalian intern. Selain itu diharapkan para APIP ini bisa menjadi trusted advisor atau penasihat terpecaya bagi seluruh Pemerintah Daerahnya.

Disesi acara penutupan, hadirin mendengarkan pesan dan kesan dari salah satu peserta diklat. Tak hanya itu, disesi ini juga tiga peserta dengan nilai post tes terbaik diberikan cinderamatayang diberikan secara simbolis oleh Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Maluku Utara Aryanto Wibowo. Tiga Peserta dengan nilai post tes terbaik diantaranya Lina S. Tapahing dari Inspektorat Pulau Morotai, Marbiah dari Inspektorat Pulau Morotai, dan Riski Triandini Ariesta S.Mubarak dari Inspektorat Halmahera Selatan. (Kominfo BPKP Malut/April)