BPKP Bengkulu Dukung Program Padat Karya Dorong Pemulihan Ekonomi Masyarakat di Masa Pandemi

Seluma (21/9) Salah satu upaya pemerintah dalam pemulihan ekonomi masyarakat di masa pandemi COVID-19 adalah Program Padat Karya Tunai di bidang sumber daya air yang dikelola langsung oleh Balai Sungai Wilayah VII Sumatera Provinsi Bengkulu.

Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah bersama Kapolda Bengkulu Irjen Pol Guntur Setyanto, Kepala Perwakilan BPKP Bengkulu Iskandar Novianto, Kakanwil DJPb Bengkulu Syarwan dan Bupati Seluma Erwin Octavian melakukan peninjauan Program Padat Karya Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI) Balai Besar Sungai Sumatera VII dengan Kelompok Tani Tanam Bersama, di Desa Sidomulyo Kecamatan Seluma Selatan Kabupaten Seluma.

"Jadi ini pemulihan dari sisi ekonomi, sehingga perekonomian masyarakat bisa kembali menggeliat dan masyarakat makin sejahtera," jelas Gubernur Rohidin.Kelurahan Sidomulyo Seluma mendapatkan alokasi dana sebesar 190 juta rupiah lebih untuk perbaikan jaringan irigasi tersier yang bersumber dari dana APBN Kementerian PUPR Dirjen SDA Balai Wilayah Sungai Sumatera VII.

Saat ini pengerjaannya sudah mencapai 60 persen. Irigasi utamanya sudah mulai berfungsi dan tersiernya dibangun. Diharapkan setelah panen jagung di lokasi ini, irigasi dapat dimanfaatkan secara maksimal.