BPKP Siap Kawal Akuntabilitas PON Papua

.

JAKARTA - Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) menegaskan siap mengawal akuntabilitas penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) 2021 yang akan dihelat di Bumi Cenderawasih.
 
Kepala BPKP Muhammad Yusuf Ateh menyatakan, BPKP telah melakukan pendampingan sejak perencanaan PON Papua. 
 
"Pokoknya kita (BPKP) siap kawal akuntabilitas PON Papua dari perencanaan, penyelenggaraan sampai dengan pertanggungjawaban," katanya di hadapan peserta rapat yang digelar secara virtual, Selasa (28/9).
 
Dikatakan, pengawasan yang dilakukan BPKP dalam pengelolaan anggaran yang dikucurkan pemerintah untuk penyelenggaraan PON di Papua agar anggaran yang digelontorkan dapat tepat sasaran, tepat guna, efektif dan efisien.
 
Menurutnya, sampai saat ini BPKP telah membentuk yang terdiri dari BPKP Pusat dan Perwakilan BPKP Papua untuk melakukan pengawasan dalam penyelenggaran PON Papua.
 
"Tim itu nantinya akan berkolaborasi untuk mengawal akuntabilitas penyelenggaraan PON Papua,"ujarnya.
 
Selain itu dirinya berpesan kepada tim yang akan bertugas di PON Papua untuk saling menjaga satu sama lain dan terus memantau situasi dan kondisi terkini di Bumi Cenderawasih.
 
"Prioritaskan keselamatan kalian selama bertugas, saling bantu dan bahu membahu karena ini merupakan suatu bentuk kepercayaan yang diberikan kepada BPKP dari stakeholder," pungkasnya.
 
(Tim Kominfo BPKP /FR).