Pjs. Bupati Barito Utara : Telaah Sejawat Ajang Mempererat Silaturahmi antar APIP

Telaah sejawat yang dilakukan antar Inspektorat sangat penting guna menjaga mutu pengawasan dan menjadi sarana untuk berbagi informasi serta meningkatkan koordinasi antar Inspektorat.

Pelaksanaan kegiatan telaah sejawat Inspektorat Kabupaten/Kota Wilayah Timur merupakan lanjutan dari rangkaian kegiatan telaah sejawat di Provinsi Kalimantan Tengah setelah sebelumnya dilaksanakan untuk Inspektorat Kabupaten Wilayah Barat yang dilaksanakan di Kuala Pembuang, Kabupaten Seruyan pada tanggal 9 s.d 11 April 2018.

Kegiatan telaah sejawat Kabupaten/Kota Wilayah Timur diselenggarakan pada tanggal 23 s.d 25 April 2018 di Muara Teweh, Barito Utara yang diikuti oleh 67 Peserta dari tujuh Inspektorat yaitu Inspektorat Kabupaten Gunung Mas, Inspektorat Kabupaten Murung Raya, Inspektorat Kabupaten Barito Utara, Inspektorat Kabupaten Barito Timur, Inspektorat Kabupaten Barito Selatan, Inspektorat Kabupaten Kapuas, dan Inspektorat Kota Palangkaraya.

Acara Pembukaan telaah sejawat turut dihadiri oleh Kepala Perwakilan BPKP Kalimantan Tengah, Pjs. Bupati Barito Utara yang menjabat sebagai Inspektur Provinsi Kalimantan Tengah, Sekda Kabupaten Barito Utara, para Kepala SKPD dan Forkopimda di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Barito Utara dan 7 orang Inspektur Wilayah Timur Provinsi Kalimantan Tengah serta peserta telaah sejawat dari ke-7 Inspektorat tersebut.

Dalam sambutannya, Kepala Perwakilan BPKP Kalimantan Tengah, Herman Hermawan menyampaikan bahwa Peran APIP semakin lama semakin strategis dan diharapkan dapat menciptakan nilai tambah bagi pemerintah daerah. Oleh karena itu Inspektorat harus selalu meningkatkan kualitas dan menjaga mutu hasil pengawasan, diantaranya melalui telaah sejawat.


Kegiatan telaah sejawat dibuka secara resmi oleh Pjs. Bupati Barito Utara, Sapto Nugroho, dan dalam kesempatan yang sama menyampaikan perlu adanya peningkatkan koordinasi antar Inspektorat. "Jadikan kegiatan telaah sejawat ini sebagai ajang untuk berbagi informasi dan mempererat tali silaturahmi antar inspektorat di wilayah Timur Provinsi Kalimantan Tengah, selain itu guna meningkatkan peran assurance dan consulting, kedepan Inspektorat se-Kalimantan Tengah akan menambah 100 tenaga auditor baru dari proses pendidikan Jabatan Fungsional Auditor yang bekerjasama dengan BPKP." ungkapnya.


Pelaksanaan telaah sejawat diisi dengan pembukaan, sosialisasi pedoman telaah sejawat dan penjelasan kertas kerja telaah sejawat. hari kedua dilaksanaan telaah sejawat antar Inspektorat yang sudah ditentukan sejak undangan disampaikan kepada masing-masing Inspektorat. setiap Inspektorat mengirim 2 tim terdiri dari tim penelaah dan tim yang di Telaah. tim yang ditelaah membawa berkas-berkas yang akan ditelaah oleh inspektorat lain. Pelaksanaan telaah sejawat dilakukan di Aula Rimbawan Muara Teweh Kabupaten Barito Barito Utara.


Hari ketiga, pemaparan notisi sementara hasil pelaksanaan telaah sejawat secara bergantian oleh tim penelaah. Selesai paparan notisi tersebut diserahkan oleh tim penelaah kepada wakil dari pihak yang ditelaah termasuk satu pertinggal untuk perwakilan BPKP Provinsi Kalimantan Tengah untuk keperluan quality assurance sebelum laporan hasil telaah sejawat dari masing-masing inspektorat diterbitkan.

Kegiatan telaah sejawat ditutup oleh Inspektur Kabupaten Barito Utara dan berharap kegiatan seperti telaah sejawat ini dapat diikuti oleh seluruh Inspektorat yang ada di Kalimantan Tengah. Melalui  telaah sejawat ini diharapkan Inspektorat Kabupaten/Kota di Wilayah Timur Provinsi Kalimantan Tengah dapat meningkatkan kualitasnya dan mencapai Kapabilitas APIP level 3 sebagaimana ditergetkan dalam RPJMN.

Humas BPKP Kalteng - rst/John-