Sosialisasi Sistem Informasi Akuntansi Dana Bantuan Operasional Sekolah (SIA BOS) di Bangka Belitung

Senin, (22/05/2017) bertempat di Ruang Pertemuan SMK Negeri 3 Pangkalpinang, dilaksanakan acara Sosialisasi mengenai SIA BOS.Hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Kepala Dinas Pendidkan Kabupaten/Kota, beserta Kepala Perwakilan dan Auditor BPKP Provinsi Kepulauan Bangka Belitungyang bertindak sebagai narasumber sosialiasi.Para peserta Sosialisasi SIA BOS yakni Dewan Pendidikan dan Kepala Satuan Pendidikandi Lingkungan Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kotase-Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dalam sambutannya menyampaikan permasalahan-permasalahan terkait pengelolaan keuangan yang dihadapi Satuan Pendidikan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Selain itu juga disampaikan mengenai perlunya penggunaan sistem informasi untuk membantu pengelolaan keuangan di Satuan Pendidikan. Narasumber sosialisasi, Raden Suhartono memaparkan mengenai risiko yang dihadapi sekolah dalam pengelolaan dana BOS serta menekankan pentingnya pengunaan SIA BOS sebagai salah satu upaya peningkatan akuntabilitas keuangan sekolah. Dalam sosialisasi juga disampaikan gambaran umum mengenai AplikasiSIA BOS, serta penjelasan mengenai berbagai menu yang ada dalam aplikasi.

Pada akhir sosialisasi juga diadakan sesi tanya jawab. Beberapa peserta sosialisasi menyampaikan dukungan terhadap implementasi SIA BOS di Satuan Pendidikan, serta berharap agar BPKP Perwakilan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan pelatihan penggunaan Aplikasi SIA BOS bagi bendahara BOS dalam waktu dekat. (BPKP Babel/HB).